Review Film Passengers, Indahnya Galaksi Namun Cerita Membingungkan

Bintang Hunger Games Jennifer Lawrence kembali meramaikan film akhir tahun 2016, Passengers. Film petualangan science fiction ini digarap oleh Morten Tyldum (The Imitation Game). Kali ini J-Law beradu akting dengan aktor Guardian of the Galaxy Chris Pratt. Simak review filmny Passengers di bawah ini!

SINOPSIS FILM PASSENGERS

Film Passengers menceritakan 2 orang yang bangun 90 tahun lebih awal dari pod hibernasi di pesawat luar angkasa yang menuju planet baru. Pesawat tersebut bernama Avalon, pesawat yang mengangkut 5000 koloni ke planet bernama Homestead II. Namun tak mudah menuju kesana karena harus memakan waktu selama 120 tahun.

Foto: Columbia Pictures

Berawal dari rusaknya pod hibernasi  Jim Preston (Chris Pratt) seorang insinyur mekanik yang harus bangun 90 tahun lebih awal, panik dan bingung karena hanya dirinya yang terbangun. Selama satu tahun lebih dia hidup di kapal Avalon mencoba mengontak awak serta mengecheck pod hibernasi tapi tidak berhasil sama sekali.

BACA JUGA: APA BEDANYA FILM THE MARTIAN DENGAN FILM LUAR ANGKASA LAINNYA?

Depresi tingkat tinggi hidup sendiri hanya ditemani robot bartender Arthur (Michael Sheen), Jim hampir ingin bunuh diri namun akhirnya mengurungkan niatnya. Dia pun melihat-lihat para penumpang di pod hibernasi dan menemukan  wanita cantik Aurora Lane (Jennifer Lawrence) seorang penulis yang sedang tertidur pulas. Ide gila untuk membangunkannya pun muncul karena saking kesepian dan kagum dengan video profil dari sosok Aurora.

Aurora pun terbangun dan kebingungan mengapa hanya dirinya yang terbangun dan akhirnya bertemu dengan Jim. Jim pun menjelaskan kronologi rusaknya pod hibernasi  milik Aurora dan miliknya, walau sebenarnya yang rusak hanya milik dirinya. Mereka pun semakin dekat dan akrab tapi tidak sadar banyaknya kerusakan yang terjadi dalam Avalon, mau tidak mau mereka harus memperbaiki untuk menyelamatkan para penumpang lainnya.

Review Film Passengers, Indahnya Galaksi Namun Cerita Membingungkan

Bisa dibilang J-Law dan Chris Pratt sukses menjadi pasangan penumpang yang terombang-ambing nasibnya dalam Avalon, so chemistry dari dua aktor ini sangat bagus. Kejenakaan Chris Patt pun cukup diacungi jempol, memerankan Jim penumpang kelas bawah yang hanya bisa sarapan makan sederhana beda halnya dengan Aurora penumpang kelas atas.

BACA JUGA: SELAIN WILL SMITH, INI AKTOR-AKTOR YANG MENJADI BIRU DI FILM

Foto: Columbia Pictures

Jennifer Lawrence pun tampil memuaskan sebagai sosok penulis yang haus akan petualangan karena beban sang ayah penulis kenamaaan. Bonusnya kamu bisa sering melihat keseksian J-Law dalam film ini, adegan mandi Chris Pratt pun  tidak boleh dilewatkan. Mungkin sudah takdir, lembaga sensor film Indonesia pun memotong adegan panas Jim dan Aurora.

Simpulannya Passangers cukup menghibur, dengan pemandangan kapal luar angkasa yang mewah, serta pemandangan galaksi yang luas dan indah. Namun sangat disayangkan, akting bagus dari para pemain tidak menolong cerita yang membingungkan dan penuh pertanyaaan. Tidak heran Rotten Tomatoes hanya memberi nilai   32% dari total 190 ulasan. Walau begitu Passengers bisa menjadi pilihan tontonan bagi kamu yang merindukan genre drama sci-fi jika bosan dengan film-film superhero.

BACA JUGA: KUMPULAN GIF CHRIS PRATT YANG LUCU

Hola, I'm Yudi! Experienced in social media and content. I write about films, series, memes, life hacks, food, traveling, pop culture, and social media, duh!

Post a Comment

You don't have permission to register
error: Content is protected !!